PT Masmindo Dwi Area (Masmindo) merupakan anggota dari Indika Energy Group yang berfokus untuk menjadi produsen emas berikutnya di Indonesia melalui pengembangan Awak Mas Gold Project di Kecamatan Latimojong, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan. Perusahaan ini mengedepankan nilai-nilai utama seperti Agility, Caring, Teamwork, Integrity, Visionary, dan Excellence dalam setiap kegiatan operasionalnya, serta berkomitmen terhadap praktik pertambangan yang bertanggung jawab, ramah lingkungan, dan memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.
Proyek Awak Mas sendiri memiliki luas sekitar 14.390 hektar dan telah mengantongi izin lingkungan serta studi kelayakan resmi. Masmindo juga telah bekerja sama dengan PLN untuk penyediaan listrik sebesar 23 MVA, sekaligus mendukung penggunaan energi terbarukan melalui Renewable Energy Certificate. Dengan langkah ini, Masmindo tidak hanya menargetkan produksi emas berkelas dunia, tetapi juga turut berkontribusi pada pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Luwu dan Indonesia secara umum.
ICT Security Supervisor
Placement : Head Office Jakarta
Responsibilities:
- Bertanggung jawab untuk merancang dan memelihara keamanan jaringan dan endpoint menggunakan teknologi seperti firewall, VPN, antivirus, dan segmentasi.
- Melakukan pemantauan aktivitas jaringan menggunakan SIEM, menganalisis log, menanggapi insiden, serta menyusun dan menguji rencana tanggap insiden untuk mitigasi dan pemulihan.
- Mengembangkan dan menjaga kebijakan, prosedur operasional standar (SOP), dan standar keamanan sesuai dengan regulasi seperti GDPR dan ISO 27001. Juga melakukan audit dan menyiapkan dokumentasi.
- Mengelola hak akses pengguna (IAM), melakukan penilaian risiko dan mengelola Risk Treatment Plan, serta melakukan penetration testing dan vulnerability assessment.
Requirements:
- Pendidikan S1 Teknik Informatika atau Sistem Informasi dengan pengalaman minimal 5 tahun di bidang Network Security & System.
- Memiliki pemahaman mendalam tentang TTP (Taktik, Teknik, dan Prosedur), VAPT, dan attack vector keamanan siber. Mampu merancang dan memelihara Network Security Architecture.
- Menguasai berbagai security tools seperti Firewall, Endpoint Protection, IDS/IPS, SIEM, dan ZTNA. Memahami Cyber Security Framework seperti ISO, NIST, dan OWASP.
- Berpengalaman dengan keamanan Cloud (Microsoft Azure, AWS, Google Cloud). Diutamakan memiliki sertifikasi profesional seperti CEH, CISSP, atau CompTIA Security+.
ICT Officer
Placement : Site Awak Mas Project
Responsibilities:
- Mengelola dan memastikan ketersediaan, keandalan, serta keamanan infrastruktur ICT (jaringan, server, sistem komunikasi).
- Melaksanakan pemeliharaan, troubleshooting, dan optimasi performa sistem untuk mendukung efisiensi operasional.
- Memberikan dukungan teknis, koordinasi dengan vendor, dan pelatihan pengguna terkait sistem ICT.
- Mengembangkan dan mengimplementasikan teknologi baru (IoT, AI) serta berkontribusi dalam perencanaan strategis dan digitalisasi proses bisnis.
- Mengelola siklus hidup aset ICT, termasuk rencana penggantian perangkat sebelum masa end-of-support.
Requirements:
- Pendidikan S1 Teknik Informatika, Sistem Informasi, Teknik Elektro, atau bidang terkait dengan pengalaman 3–5 tahun di infrastruktur ICT (pertambangan/manufaktur diutamakan).
- Menguasai manajemen jaringan (LAN/WAN, VPN, Firewall, Fiber Optic, Radio Link), virtualisasi, sistem pencadangan, keamanan siber, serta konfigurasi komunikasi radio.
- Memahami teknologi IoT dan AI untuk operasional pertambangan, serta memiliki sertifikasi teknis (MTCNA/CCNA, Fiber Optic, TPKPI) menjadi nilai tambah.
- Memiliki kemampuan analisa, pemecahan masalah, komunikasi, dan koordinasi yang baik dengan tim operasional maupun manajemen.
- Bersikap proaktif, inovatif, dan berpengalaman dalam bekerja di ketinggian.
- Diutamakan kandidat lokal yang berdomisili di Kabupaten Luwu, Palopo dan sekitarnya.
Cara Mendaftar
Jika Anda tertarik, mohon kirimkan CV/Resume terbaru Anda melalui tautan berikut ini. Harap berhati-hati terhadap penipuan dan permintaan uang terkait lowongan ini. Kami menyarankan untuk melakukan pengecekan kembali sebelum mengirimkan lamaran.
Email:
recruitment@ptmasmindo.co.id Subject: Nama posisi
Deadline:
18-08-2025


