PT Bahtera Putera Nusantara (PT BATARA) didirikan pada tahun 2019 dengan dasar kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, bertujuan untuk berperan dalam meningkatkan kualitas hidup bangsa melalui pengembangan sumber daya manusia dan pemanfaatan sumber daya alam secara optimal. Perusahaan ini berfokus pada melengkapi industri pertambangan di Indonesia, terutama dalam operasi penambangan batubara, bauksit, dan nikel.
Dengan adanya desentralisasi pemerintah dalam sektor pertambangan, yang mengakibatkan banyaknya penerbitan Izin Usaha Pertambangan dalam skala menengah hingga kecil, PT BATARA hadir untuk mengisi kekosongan penambang skala menengah. PT BATARA mengedepankan teknik dan pola penambangan yang tepat, tidak hanya efisien dengan pemulihan yang optimal, tetapi juga sangat peduli terhadap keselamatan dan lingkungan hidup dengan menerapkan Good Mining Practice.
FGDP Operation
Requirements
- D3/S1 Teknik Pertambangan/Statistika/Industri
- Usia maksimal 25 tahun
- Freshgraduate (Pengalaman maksimal 1-2 tahun)
- Memahami alur produksi di pertambangan dan keselamatan di pertambangan
- Memiliki sertifikat POP menjadi nilai Plus
- Memiliki kemampuan leadership, tegas, dan disiplin
- Mampu berkomunikasi dengan baik
- Mampu mengoperasikan Microsoft Excel (Fluent)
- Bersedia ditempatkan di seluruh area PT Bahtera Putera Nusantara