Lowongan PT AKR Corporindo (BP-AKR)

BP merupakan salah satu perusahaan energi terpadu terbesar di dunia, menyediakan berbagai produk dan layanan termasuk bahan bakar untuk transportasi, energi untuk panas dan penerangan, pelumas, dan petrokimia. Dengan keberadaan di 17,000 Point of Sale di seluruh dunia, perusahaan berkomitmen untuk menyediakan solusi energi yang inovatif. Di Indonesia, BP bekerja sama dengan AKR dalam usaha patungan yang membentuk perusahaan PT Aneka Petroindo Raya (APR), yang dikenal sebagai BP-AKR Fuels Retail. BP-AKR menyediakan tiga jenis bahan bakar berkualitas, termasuk BP Ultimate dan BP 92 yang mengandung Teknologi ACTIVE, serta BP Diesel untuk kendaraan diesel. Teknologi ACTIVE dirancang untuk melindungi dan membersihkan mesin, membentuk lapisan pelindung yang membantu mencegah pengikatan kotoran ke permukaan logam.

BP-AKR Fuels Retail tidak hanya menyediakan produk bahan bakar berkualitas, tetapi juga memberikan pengalaman berbelanja yang lengkap di stasiun pengisian bahan bakar (SPBU) mereka. Selain mini market, gerai kopi, dan gerai makanan cepat saji, SPBU BP juga menawarkan fasilitas seperti tempat pengisian air dan angin, mushola dengan AC, toilet bersih, top-up e-money, dan penukaran baterai swap untuk kendaraan listrik roda dua di beberapa lokasi tertentu. Dengan komitmen terhadap inovasi dan pelayanan pelanggan, BP-AKR Fuels Retail membawa konsep SPBU ke tingkat yang lebih tinggi, menyediakan segala kebutuhan konsumen dalam satu kunjungan.


Fuel Attendant

Persyaratan:

  • Min. SMA/SMK sederajat.
  • Bersedia penempatan di area Jabodetabek, Jawa Barat & Jawa Timur.
  • Bersedia bekerja dalam sistem shift.
  • Pengalaman di industri retail menjadi nilai tambah.

Pekerjaan:

  • Menyambut dan menyapa pelanggan dengan ramah.
  • Memberikan kepuasan pelanggan melalui pelayanan prima.
  • Menjaga kebersihan, ketertiban, dan keamanan stasiun.
  • Memberikan rekomendasi produk, layanan, dan promosi yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
  • Mengelola sistem penjualan (point of sales).
  • Memiliki pengetahuan tentang produk dan layanan perusahaan serta mampu berbagi informasi kepada pelanggan.

Cara Mendaftar

Jika kamu tertarik, silahkan isi Link Pendaftaran berikut : Daftar Sekarang

Mari bergabung dengan tim kami dan berkontribusi untuk memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan di stasiun pengisian bahan bakar kami!