Lowongan PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI)

PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI), didirikan pada tahun 1996, berfungsi sebagai Lembaga Kliring dan Penjaminan (Central Counterparty/CCP) untuk pasar modal Indonesia. Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 8 tahun 1995 tentang Pasar Modal, KPEI ditetapkan oleh Pemerintah Republik Indonesia sebagai bagian dari Self-Regulatory Organization (SRO) pasar modal Indonesia, bersama dengan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) dan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI).

KPEI menjalankan tugas utamanya dalam kegiatan kliring dan penjaminan penyelesaian transaksi bursa, termasuk transaksi di luar bursa, serta terus memperluas perannya dengan menyelenggarakan aktivitas penunjang jasa keuangan lainnya sesuai dengan persetujuan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Dalam menjalankan fungsinya, KPEI secara konsisten melakukan peningkatan kualitas layanan jasa dan produk melalui inovasi berkelanjutan untuk memenuhi ekspektasi pelaku pasar.


Staf Unit Peraturan (PRA)

Tanggung Jawab:

  • Membuat dan mengorganisasikan analisis hukum untuk kebutuhan pengembangan dan implementasi bisnis/proyek Perusahaan.
  • Menyusun kajian atas analisis menyeluruh berdasarkan kesesuaian peraturan Perusahaan atau Rulebook dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
  • Melakukan penyesuaian peraturan terhadap kebutuhan bisnis Perusahaan.
  • Memantau kepatuhan Perusahaan dalam pelaksanaan bisnis operasional sesuai ketentuan perundang-undangan.
  • Mendampingi penyelesaian gagal bayar atau gagal penyelesaian Transaksi Elek, baik dari internal maupun eksternal, sesuai dengan peraturan Perusahaan.

Persyaratan Khusus:

  • Minimum S1, jurusan Hukum.
  • Fresh Graduate dipersilakan melamar.
  • Memahami produk pasar modal dan operasional bisnis.
  • Pengetahuan terkait regulasi pasar modal, regulasi perbankan, dan regulasi pasar uang.
  • Kemampuan komunikasi yang baik, berpikir kritis, dan problem solving yang baik.
  • Sertifikasi terkait pasar modal, kepatuhan, audit hukum, advokasi, dan derivatif merupakan nilai tambah.

Persyaratan Umum:

  • IPK minimum 3.00.
  • Kemampuan komunikasi yang baik dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, baik tertulis maupun verbal.
  • Menguasai MS Office.
  • Menerapkan nilai-nilai utama Perusahaan: Integritas, Kehati-hatian, Fokus Pelanggan, Kebersamaan, dan Pencapaian Keunggulan.

Staf Unit Surat Utang dan Derivatif (SUD)

Tanggung Jawab:

  • Melaksanakan operasional dan mengelola administrasi kegiatan kliring, penjaminan, dan penyelesaian transaksi derivatif, fixed income (Bursa dan SPPA), serta kegiatan e-IPO.
  • Memenuhi salah satu fungsi Perusahaan sebagai Lembaga Kliring dan Penjaminan serta mendukung Perusahaan sebagai CCP Pasar Modal.

Persyaratan Khusus:

  • Minimum S1, terbuka untuk semua jurusan.
  • Fresh Graduate dipersilakan melamar.
  • Memiliki pengetahuan terkait produk pasar modal dan operasional bisnis, manajemen risiko investasi, tata kelola perusahaan yang baik, serta regulasi pasar modal.

Persyaratan Umum:

  • IPK minimum 3.00.
  • Kemampuan komunikasi yang baik dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, baik tertulis maupun verbal.
  • Menguasai MS Office.
  • Menerapkan nilai-nilai utama Perusahaan: Integritas, Kehati-hatian, Fokus Pelanggan, Kebersamaan, dan Pencapaian Keunggulan.

Staf Unit Dukungan Teknis (DTE)

Tanggung Jawab:

  • Melakukan kegiatan analisis kebutuhan, perancangan, pemantauan, dan penyelesaian masalah software infra serta perangkat pendukung kegiatan operasional.
  • Melaksanakan kegiatan dukungan teknis, melakukan riset dan review terhadap kondisi dan kebijakan yang terkait dengan software infra serta perangkat pendukung teknologi informasi guna mendukung kegiatan operasional Perusahaan.

Persyaratan Khusus:

  • Minimum S1, jurusan Teknik Informatika atau Komputer.
  • Fresh Graduate dipersilakan melamar.
  • Memiliki pengetahuan terkait pengelolaan Domain dan Mail Server, Manajemen Proyek, serta Manajemen Risiko.
  • Memiliki pengetahuan terkait produk pasar modal dan operasional bisnis serta regulasi pasar modal.
  • Sertifikasi terkait dengan Security Certification dan Risk Management Certification akan menjadi nilai tambah.

Persyaratan Umum:

  • IPK minimum 2.75.
  • Kemampuan komunikasi yang baik dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, baik tertulis maupun verbal.
  • Menguasai MS Office.
  • Menerapkan nilai-nilai utama Perusahaan: Integritas, Kehati-hatian, Fokus Pelanggan, Kebersamaan, dan Pencapaian Keunggulan.

Staf Unit Operasional Administrasi Sistem – Admin Aplikasi (OAS)

Tanggung Jawab:

  • Melakukan kegiatan pengelolaan dan pemantauan operasional aset-aset berupa aplikasi core business Perusahaan.
  • Melaksanakan kegiatan operasional dan pemantauan layanan-layanan TI yang dikelola Unit Operasional Administrasi Sistem.

Persyaratan Khusus:

  • Minimum S1, jurusan Teknik Informatika atau Komputer.
  • Fresh Graduate dipersilakan melamar.
  • Memiliki pengetahuan terkait Algoritma & Pemrograman, Arsitektur Komputer, Manajemen Proyek, serta Manajemen Risiko.
  • Memiliki pengetahuan terkait produk pasar modal dan operasional bisnis, tata kelola perusahaan yang baik, serta regulasi pasar modal.
  • Sertifikasi terkait dengan IT Service Management, Robotic Process Automation, IT Project Management, dan Risk Management Certification akan menjadi nilai tambah.

Persyaratan Umum:

  • IPK minimum 2.75.
  • Kemampuan komunikasi yang baik dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, baik tertulis maupun verbal.
  • Menguasai MS Office.
  • Menerapkan nilai-nilai utama Perusahaan: Integritas, Kehati-hatian, Fokus Pelanggan, Kebersamaan, dan Pencapaian Keunggulan.

Staf Unit Penjaminan Mutu (PMU)

Tanggung Jawab:

  • Melakukan rangkaian penjaminan mutu pengembangan sistem.
  • Mengembangkan skenario pengujian, eksekusi kegiatan pengujian, dan mengelola tracking terhadap temuan pengujian.
  • Memberikan dukungan terhadap implementasi sistem sesuai dengan standar kualitas mutu yang disepakati, dalam jadwal pengembangan yang telah disepakati, dan sesuai dengan tata kelola pengembangan TI.

Persyaratan Khusus:

  • Minimum S1, jurusan Teknik Informatika atau Komputer.
  • Fresh Graduate dipersilakan melamar.
  • Memiliki pengetahuan terkait produk pasar modal dan operasional bisnis.
  • Memiliki pengetahuan terkait dengan Manajemen Proyek, Manajemen Risiko, dan Enterprise Architecture.
  • Memiliki pengetahuan terkait tata kelola perusahaan yang baik dan regulasi pasar modal.
  • Sertifikasi terkait dengan Security Certification dan Risk Management Certification akan menjadi nilai tambah.

Persyaratan Umum:

  • IPK minimum 2.75.
  • Kemampuan komunikasi yang baik dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, baik tertulis maupun verbal.
  • Menguasai MS Office.
  • Menerapkan nilai-nilai utama Perusahaan: Integritas, Kehati-hatian, Fokus Pelanggan, Kebersamaan, dan Pencapaian Keunggulan.

Staf Unit Pengembangan Sistem Bisnis (PSB)

Tanggung Jawab:

  • Mengelola standar pengembangan sistem dan pelaksanaan kegiatan pengembangan sistem bisnis agar sesuai dengan rencana dan standar yang ditetapkan.

Persyaratan Khusus:

  • Minimum S1, jurusan Teknik Informatika atau Komputer.
  • Fresh Graduate dipersilakan melamar.
  • Memiliki pengetahuan terkait produk pasar modal dan operasional bisnis, Manajemen Proyek, Manajemen Risiko, tata kelola perusahaan yang baik, dan regulasi pasar modal.
  • Memiliki pengetahuan terkait Manajemen Proyek dan Project Quality Assurance.
  • Sertifikasi terkait dengan CISA dan COBIT akan menjadi nilai tambah.

Persyaratan Umum:

  • IPK minimum 2.75.
  • Kemampuan komunikasi yang baik dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, baik tertulis maupun verbal.
  • Menguasai MS Office.
  • Menerapkan nilai-nilai utama Perusahaan: Integritas, Kehati-hatian, Fokus Pelanggan, Kebersamaan, dan Pencapaian Keunggulan.

Staf Unit Analisis Risiko (ARI)

Tanggung Jawab:

  • Melakukan dan mengkoordinasikan aktivitas review analisis dan perhitungan parameter-parameter untuk metode pengendalian risiko terkait aktivitas Anggota Kliring dan saham-saham yang ditransaksikan di Pasar Modal.
  • Memastikan semua risiko dapat diminimalkan sesuai dengan standar yang ditetapkan.

Persyaratan Khusus:

  • Minimum S1, terbuka untuk semua jurusan.
  • Fresh Graduate dipersilakan melamar.
  • Memiliki pengetahuan terkait produk pasar modal dan operasional bisnis, manajemen risiko investasi, tata kelola perusahaan yang baik, dan regulasi pasar modal.
  • Memiliki pengetahuan terkait dengan Regulasi Bank Indonesia, CCP (Suku Bunga dan Nilai Tukar), dan produk perbankan over-the-counter (OTC) derivatif.
  • Sertifikasi terkait dengan Capital Market Certification (WMI/WPEE/WPPE) akan menjadi nilai tambah.

Persyaratan Umum:

  • IPK minimum 3.00.
  • Kemampuan komunikasi yang baik dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, baik tertulis maupun verbal.
  • Menguasai MS Office.
  • Menerapkan nilai-nilai utama Perusahaan: Integritas, Kehati-hatian, Fokus Pelanggan, Kebersamaan, dan Pencapaian Keunggulan.

Staf Satuan Pemeriksa Internal (SPI) – IT Audit

Tanggung Jawab:

  • Menyusun persiapan, mengorganisasikan pelaksanaan, dan memberikan rekomendasi perbaikan atas kegiatan pemeriksaan dan/atau pendampingan agar semua aktivitas operasional Perusahaan berjalan sesuai dengan ketentuan/peraturan yang berlaku.
  • Melakukan kegiatan pemberian keyakinan (assurance) dan konsultasi yang bersifat independen dan objektif.

Persyaratan Khusus:

  • Minimum S1, jurusan Akuntansi, Sistem Informasi, Teknik Informatika, atau Komputer.
  • Pengalaman kerja yang serupa minimal 3 tahun pada bidang IT Audit.
  • Memiliki pengetahuan terkait Proses Audit Internal.
  • Pemahaman dan pengalaman dalam Pengembangan atau Operasional Teknologi Informasi.
  • Sertifikasi terkait Capital Market Certification (WMU, WPEE, WPPEY), Breves, Risk Management Certification, atau sertifikasi Audit IT (COBIT) akan menjadi nilai tambah.

Persyaratan Umum:

  • IPK minimum 3.00.
  • Kemampuan komunikasi yang baik dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, baik tertulis maupun verbal.
  • Menguasai MS Office.
  • Menerapkan nilai-nilai utama Perusahaan: Integritas, Kehati-hatian, Fokus Pelanggan, Kebersamaan, dan Pencapaian Keunggulan.

Deadline : 31 Juli 2024

How To Apply

If you are interested, please send your latest CV/Resume through the following link. Please be careful of fraud and requests for money related to this vacancy. We recommend double-checking before submitting your application.


  • PT KPEI Career