Lowongan PT Trimata Benua

PT Trimata Benua (TB) didirikan pada tahun 1996 sebagai respons terhadap permintaan batu bara yang terus meningkat di tengah pertumbuhan negara yang terus berlanjut. Perusahaan ini memiliki kontraksi pertambangan di Sumatera dengan cadangan tambang sebesar lebih dari 150 juta ton (JORC), dengan GAR 3800 sebagai produk utama. TB didukung oleh perusahaan-perusahaan afiliasi untuk memastikan pengiriman batu bara yang lancar kepada pelanggan.

Dengan fokus pada kontribusi terhadap pemenuhan kebutuhan energi nasional, TB terus berupaya untuk memperkuat posisinya dalam industri pertambangan batu bara. Dengan cadangan tambang yang signifikan dan produk utama berkualitas tinggi, TB berkomitmen untuk memenuhi permintaan pasar sambil menjaga operasional yang efisien dan berkelanjutan. Sinergi dengan perusahaan afiliasi juga menjadi bagian integral dari strategi TB untuk memastikan rantai pasok yang baik dan memenuhi standar mutu yang tinggi dalam penyediaan batu bara.


FOREMAN MEKANIKAL & ELEKTRIKAL

Kualifikasi

  • Usia maximal 40 tahun.
  • Latar belakang pendidikan minimal D3/S1 Teknik Mesin, Teknik Elektro atau setara.
  • Memiliki pengalaman kerja sebagai mekanikal & elektrikal minimal 2 tahun atau lebih, terutama di industri pertambangan.
  • Memiliki kemampuan dalam membuat rencana kerja baik pengadaan, perawatan dan pemeliharaan asset ME.
  • Mengusai software ME dalam membuat gambar as build drawing & wiring diagram. • Memiliki analisa yang baik.
  • Diutamakan memiliki sertifikat POP.
  • Bersedia ditempatkan di Jobsite Bentayan – Sumatera Selatan.

FOREMAN MEKANIK ALAT BERAT

Kualifikasi

  • Usia maximal 40 tahun.
  • Latar belakang pendidikan minimal D3/S1 Teknik Mesin, Teknik Alat Berat atau setara.
  • Memiliki pengalaman kerja sebagai foreman plant/GL plant minimal 2 tahun atau lebih, terutama di industri pertambangan.
  • Memiliki kemampuan dalam perencanaan preventive maintenance dan overhaul alat
  • Memiliki kemampuan analisa terhadap availability alat berat dan planner repair stock.
  • Memiliki Basic Mechanical Course (BMC).
  • Diutamakan memiliki sertifikat POP.
  • Bersedia ditempatkan di Jobsite Bentayan – Sumatera Selatan.

MEKANIK ALAT BERAT

Kualifikasi

  • Usia maximal 40 tahun.
  • Latar belakang pendidikan minimal SMA/SMK atau setara.
  • Memiliki pengalaman kerja sebagai mekanik alat berat minimal 2 tahun atau lebih, terutama di industri pertambangan.
  • Memiliki kemampuan analisa kerusakan alat berat.
  • Memiliki kemampuan menangani kerusakan / troubleshooting pada alat berat.
  • Mampu melakukan maintenance secara periodik.
  • Bersedia ditempatkan di Jobsite Bentayan – Sumatera Selatan.

Pendaftaran

  • Periode batas akhir lamaran 29 Februari 2024
  • PT Trimata Benua tidak memungut biaya apapun dalam proses rekrutmen,
  • Submit your application link: https://bit.ly/rekrutmenmekaniktb